Archive for the ‘Makanan Kabaena’ Category

Vuampana – Photo – By : Muhammad Yusuf

Sulawesi Tenggara yang tersusun atas puluhan pulau-pulau ini memang memiliki kelebihan dibanding kepulauan lainnya. Kita harus berbangga hati! Dari sekian banyak pulau yang tersebar dari Sabang hingga Marauke, tak sedikit pulau kecil yang memiliki keindahan di atas rata-rata. Setidaknya, bisa bikin kita terpana melihat panorama yang tersaji.

Sebutlah pulau Kabaena, ini memang layak masuk ke dalam daftar salah satu pulau terindah di Indonesia. Selain keindahan alamnya juga memiliki banyak tumbuhan unik dan langka, seperti Vara’u, molouo dan vuampana.

Vuampana – Photo – By : Fatmawati Jouzu

Vuampana, buah unik khas Kabaena merupakan buah dari tumbuhan liar, hingga kini penulis belum tau apa nama ilmiah dari vuampana ini. Di daerah Cianjur Jawa Barat terdapat tumbuhan ini, mereka sebut  buah PINING sedangkan masyarakat Tasikmalaya dan Ciamis menyebutnya PARAHULU, namun ketika penulis googling tidak menemukan buah yang dimaksud. Tumbuhan vuampana juga terdapat di daratan pulau Muna, penduduk local menyebutnya  buah RUMBA .

Pohonnya Termasuk Marga Jahe-Jahean (Pic: wikipedia)

Vuampana ini jika di identifikasi merupakan tanaman jahe-jahean. Mungkin saja bahasa latin dari marga Vuampana ini adalah Amomum yakni nama marga tumbuh-tumbuhan dari suku jahe-jahean. Marga ini terutama dikenal karena menghasilkan aneka jenis kapulaga pengganti (false cardamom). Selain itu, beberapa jenisnya menghasilkan buah yang dimakan segar, atau dimanfaatkan sebagai bahan obat tradisional.

Vuampana rasanya asam manis, tekstur daging buahnya mirip leci atau ciplukan. Tumbuh subur di hutan hujan tropis diatas 1200 Mdpl.

Vuampana – Photo – By : Fatmawati Jouzu

Seperti halnya tanaman Laos, Vuampana merupakan jenis tumbuhan umbi-umbian yang bisa hidup di daerah dataran tinggi maupun dataran rendah. Umumnya masyarakat Bajo memanfaatkannya sebagai campuran bumbu masak dan camilan. Pemanfaatan Vuampana untuk masakan dengan cara membuka kulit cangkangnya kemudian dicelupkan begitu saja ke dalam campuran masakan utamanya untuk masakan ikan. Masakan yang menggunakan bumbu penyedap Vuampana sangatlah nikmat rasanya. Orang Kabaena bilang: “Na Ngkonami!”

Categories
Instagram

Share |